
Pada pelaksanaan Kurikulum 2013 memerlukan daya dukung berupa ketersediaan sarana dan prasarana pembelajaran. Sarana yang meliputi peralatan pendidikan, media pendidikan, buku dan sumber belajar lainnya, perangkat multimedia, serta perlengkapan lain yang diperlukan untuk menunjang proses pembelajaran yang teratur dan berkelanjutan serta maksimal. Alhamdulillah semua daya dukung tersebut di SMA Swasta Nur Azizi Tanjung Morawa Kab. Deli Serdang Prov. Sumatera Utara yang kita cintai, sekolah yang bersih, disiplin dan terakreditasi A ini semuanya ada dan terfasilitasi dengan sangat baik.
Kurikulum 2013 memiliki empat aspek penilaian, yaitu aspek pengetahuan, aspek keterampilan, aspek sikap dan perilaku.
Aspek pengetahuan merupakan aspek yang ada di dalam materi pembelajaran untuk menambah wawasan siswa di suatu bidang, Di dalam struktur kurikulum ini, pada jenjang SMA memiliki bobot pengetahuan 80% dan 20% aspek karakter. Pada Kurikulum 2013 memang diintegrasikan dengan pendidikan karakter yang sebelumnya telah dicanangkan pemerintah, sebelum terbentuknya kurikulum ini.
Aspek keterampilan bertujuan untuk meningkatkan keterampilan siswa dalam membuat, melaksanakan, dan mengerjakan suatu soal atau proyek sehingga siswa dapat terlatih sifat ilmiah dan karakter yang merujuk pada aspek keterampilan. Aspek keterampilan dapat berupa keterampilan pengerjaan soal, keterampilan pengerjaan dan pelaksanaan proyek, keterampilan membuat teks, dan keterampilan dalam menjawab soal secara lisan.
Aspek penilaian sikap dan perilaku merupakan aspek penilaian dengan menilai sikap dan perilaku peserta didik selama proses pembelajaran. Aspek penilaian ini dinilai oleh guru dalam jurnal harian, teman sejawat dalam sebuah lembaran nilai, dan diambil oleh diri masing-masing siswa.








0 komentar:
Post a Comment